Halleluyah, oleh kemurahan Tuhan kini kita telah ada di tahun 2010. Banyak hal yang sudah kita alami ditahun-tahun sebelumnya, baik pengalaman duka maupun suka.semua telah kita jalani dalam pimpinan dan pertolongan Tuhan. kita meyakini bahwa kalau kita ada hingga hari ini sesungguhnya bukan oleh kekuatan kita tapi hanya oleh anugerah Tuhan semata.
Apa yang telah kita perbuat untuk Tuhan diwaktu-waktu yang telah lewat? Kita meyakini bahwa Setiap jerih lelah kita didalam Tuhan tidak akan pernah sia-sia. Hal ini yang Tuhan janjikan dalam FirmanNya (1kor 15:58).”…. kamu tahu bahwa dalam persekutuan dengan Tuhan jerih payahmu tidak sia-sia.” Mungkin ada banyak hal yang lalai untuk kita kerjakan ditahun lalu,inilah saatnya untuk kita mengerjakannya bagi Tuhan. Selama masih ada kesempatan bagi kita, hendaknya kita tidak jemu untuk berbuat baik. Mari maju terus dalam Tuhan. Apa yang sebaiknya kita kerjakan ditahun ini?
Saya menyebutnya 3T :
1. Tetap percaya kepada janjiNya
Tuhan berjanji bahwa rencanaNya selalu indah bagi kita (yer 29:11), dan sesungguhnya Tuhan senantiasa turut bekerja untuk mendatang-kan kebaikan bagi kita yang mengasihi Dia (roma 8:28).
2. Tetap mengandalkan Tuhan
Yeremia 17:7 “berkata bahwa diberkatilah orang yang mengandal- kan Tuhan,yang menaruh harapannya pada Tuhan.”Mungkin kita sedang alami tantangan,tapi ditahun ini kita akan alami sukses besar jika kita mau ambil mengandalkan Tuhan dan bergantung sepenuhnya kepadaNya. Yakinlah bahwa
PENCOBAAN YANG KITA ALAMI TIDAK AKAN MELEBIHI KEKUATAN KITA.3. Tetap lakukan kehendak Tuhan
Kesuksesan terbesar dalam hidup kita adalah ketika kita mampu melakukan kehendak Tuhan.bukan sekedar tahu tentang Firman tapi juga mampu melakukanNya. Kita tahu bahwa kita tidak sanggup dengan kekuatan kita,tapi percayalah bahwa kalau kita dituntun oleh Roh Kudus maka kita PASTI mampu. tidak ada perkara yang mustahil bagi Tuhan. HALLELUYAH..
By : Pdt.Rovel Jhon Mumu
God Bless You
BalasHapusHalleluyah
BalasHapusBravo....keep the spirit high...in Christ we"re all will be more than just find
BalasHapus